Selasa, 12 Maret 2013

Tumit Kaki Pecah??

salam hangat untuk semua pembaca...
kali ini saya akan membagikan tips lagi, tips bagaimana caranya mengatasi tumit kaki yang pecah-pecah.
Hal ini kadang kala sering membuat para kaum hawa merasa minder apalagi jika wanita yang gemar bahkan harus memakai high-hells,diharuskan memiliki kaki yang indah dan mulus agar terlihat lebih menarik.
Namun jangan khwatir, hal ini bisa diatasi dengan tips yang berikut ini :
Sediakan pepaya muda yang masih hijau,kemudian potong bagian bawah hingga getah pepaya tersebut keluar. Nah,getah nya tersebut oleskan pada tumit yang pecah-pecah... oleskan secara merata hingga getah yang menempel di pepaya habis. lakukan pada ke dua tumit kaki. lakukan hal ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Disamping itu,selain menggunakan cara tersebut anda juga harus rajin untuk membersihkan tumit kaki anda. Setelah seharian beraktifitas usahakan anda menyempatkan diri untuk membersihkan kaki. Cara lain,anda dapat mengoleskan krim untuk mengatasi kaki pecah-pecah namun hasilnya akan terlihat agak lama. Kalau menurut saya,lebih cepat menggunakan getah pepaya ketimbang harus menggunakan krim. Dibanding dengan krim, getah pepaya dapat lebih cepat menutupi pecah-pecah pada tumit kaki.